3 Hal Penting Selain ‘Return’ yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Investasi Reksa Dana

image.png

Kamu masih cuma melihat jumlah return atau imbal hasil sebelum membeli Reksa Dana? Hati-hati ya! Jumlah return adalah salah satu faktor yang penting untuk dilihat, tetapi hal tersebut harus dilengkapi dengan beberapa faktor lain.

3 hal penting yang harus kamu perhatikan saat memilih instrumen investasi Reksa Dana adalah:

1. Memastikan kredibilitas perusahaan manajer investasi Reksa Dana tersebut

Pengelola Reksa Dana yang kredibel harus memiliki izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Selain itu, total kepemilikan AUM (Asset Under Management) juga harus diperhatikan. Semakin banyak jumlah AUM, artinya semakin banyak orang yang sudah memercayakan uang mereka ke perusahaan tersebut.

2. Pelajari underlying asset dari Reksa Dana tersebut

Underlying asset atau isi dari Reksa Dana yang akan kamu beli juga harus diperhatikan. Soalnya, Reksa Dana hanyalah wadah dengan berbagai macam komposisi efek saham, obligasi (surat hutang) dan deposito di dalamnya. Untuk memeriksa underlying asset  suatu Reksa Dana, kamu bisa membaca Fund Fact Sheet dan Prospektus dari produk yang akan kamu beli.

3. Memahami profil risiko

Profil risiko adalah hal yang penting untuk kamu ketahui. Masing-masing produk mempunyai tingkatan risikonya sendiri (konservatif, moderat, agresif), begitu juga dengan investor. Sebelum mulai investasi, sebaiknya kamu mempelajari kedua-duanya dan pastikan kamu membeli Reksa Dana yang cocok dengan profil risiko kamu.

Kalau kamu masih pemula, fitur robo advisor di Bibit akan merekomendasikan produk reksa dana yang sesuai buat profil risiko kamu. Jika profil risiko kamu konservatif, robo advisor Bibit akan mengalokasikan sebagian besar di instrumen Reksa Dana Pasar Uang (RDPU).

Mandiri Investasi adalah salah satu Manajer Investasi yang menyediakan produk Pasar Uang di Bibit, misalnya produk Mandiri Pasar Uang Syariah Extra (MPUSE).

Setelah memahami isi produk serta risikonya, sekarang waktunya untuk mulai investasi! Untuk melihat daftar produk Reksa Dana Mandiri Investasi yang tersedia di Bibit, klik tombol dibawah ini ya!